Recent Comments

Banner

Thursday, July 11, 2013

Bisnis Franchise Bisa Jadi Pilihan

Posted by Unknown On 1:05 PM
Bisnis Franchise Bisa Jadi Pilihan
Banyak sekali keinginan dan kemauan (Needs and Wants) manusia sebagai mahluk sosial. Dengan adanya Bisnis Franchise atau Waralaba setidaknya dapat membantu Anda untuk berwirausaha dan menghasilkan keuntungan dan pastinya keinginan dan kemauan Anda dapat terpenuhi. Contoh kasus adalah karyawan yang berstatus sebagai mahasiswi. Penghasilannya sekitar 3 juta per bulan. Dia banyak sekali memiliki keinginan, seperti beli rumah, mobil, juga investasi. Sebaiknya mana yang didahulukan? Bagaimana cara mengatur keuangan plus biaya kuliah?

Wah, keren bukan! Masih mahasiswa tapi punya side job dengan income yang lumayan dan memiliki pandangan hidup yang sudah jauh kedepan. Memiliki “mimpi” itu harus. Ingin punya rumah, mobil, dan sebagainya itu adalah mimpi. Nah, tugas Anda sekarang adalah menjadikan mimpi tadi menjadi tujuan dalam hidup.

Apa bedanya tujuan dan mimpi? Jika “mimpi” masih berupa keinginan secara umum, “tujuan” sudah berbentuk lebih konkrit dan nyata berupa usaha dalam meraih mimpi tersebut. Misalnya mulai tetapkan hal-hal seperti, kapan kira-kira target untuk membeli rumah? Rumahnya dengan harga berapa? Bagaimana mencapainya? Kira-kira bisa investasi berapa setiap bulannya? Lalu sesuaikan target dengan kemampuan dalam berinvestasi.

Mana yang didahulukan? Tidak ada ketentuan yang baku mengenai hal ini, tapi harus disesuaikan dengan prioritas hidup. Secara umum memang rumah menjadi lebih jadi prioritas dibandingkan mobil, namun tidak juga harus mengikuti kebiasaan umum ini.

Nah, sekarang bicara investasi. Investasi bukanlah menjadi sebuah tujuan. Investasi adalah jalan menuju tujuan keuangan. Jadi investasi bukan cita-cita, tapi langkah yang harus dilakukan guna mencapai mimpi.

Untuk mengatur keuangan bulanan Anda sambil kuliah, sebaiknya membuat anggaran sederhana saja. Misalnya, berapa sih anggaran untuk makan dalam 1 bulan? Berapa ongkos transportasi sebulan? Berapa pengeluaran pribadi setiap bulan? Berapa menyisihkan untuk menabung setiap bulan?

Secara umum, ketentuannya sebagai berikut:
Pengeluaran rutin: 20-40 persen dari pendapatan
Menabung/investasi: 10-30 persen dari pendapatan
Pengeluaran pribadi: maksimal 20 persen dari pendapatan
Cicilan utang: maksimal 30 persen dari pendapatan

Semoga bisa membantu kamu untuk menetapkan prioritas dan bisa mengatur cash flow dengan baik dan dapat memulai usaha dengan bisnis franchise atau waralaba. Banyak sekali sekarang perusahaan franchise yang tersebar hampir diseluruh kawasan Indonesia, tinggal bagaimana kamu dapat memilah-milah mana yang cocok untuk kamu jalankan. Pilihlah sesuai dengan passion dan bidang kamu lho.

Selamat memulai usaha :)



0 comments:

Blogger news

Blogroll

About